Depok, (Depokini) - Seakan tak pernah henti melaksanakan berbagai kegiatan bagi siawa/i nya, kali ini, Mts. Muhammadiyah 1 Depok menggelar Festival Seni dan Olahraga yang dilaksanakan didalam lingkungan Mts, dimulai pada hari ini, kamis, (15/11/2018) penutupan acaranya pada 19 Nopember 2018 mendatang.
Ketua PDM Kota Depok, H. Idrus Yahya, (batik hijau) bersama dengan pengurus lainnya dan Kepala Mts. Muhammadiyah 1 Depok, Drs. Saprudin (kaos biru) |
Lalu, dirinya menambahkan bahwa kegiatan Festival Seni dan Olahraga ini jangan hanya dilihat dari ajang pertandingan atau pentas kreatifitas seninya saja, tapi ada nilai yang jauh lebih penting, yakni silahturahmi, ada nilai relegiusnya di ajang Festival Seni dan olahraga ini, papar H. Idrus Yahya.
"bagi Muhammadiyah berbuat dan bersikap demi umat, adalah sebuah keniscayaan, jangan hanya retorika belaka, Muhammadiyah telah berbuat melalui pendidikan yang berorientasi pada pencetakan kader bangsa yang berilmu dan beriman," imbuhnya lagi.
Sebagai catatan, di Depok sudah ada 32 sekolah, 2 pesantren dan 28 Taman Kanak Kanak yang di kelola oleh Muhammadiyah, ini bukti bahwa Muhammadiyah sangat serius dalam hal mencetak kader bangsa yang berilmu dan berakhlaktulkarimah, pungkasnya.
Sementara di tempat yang sama, Indra, Ketua Panitia Pelaksana Festival Seni dan Olahraga Muhammadiyah 1 Depok, mengatakan bahwa kegiatan ini setiap tahun di adakan, meski sempat vakum selama 3 tahun belakangan, dan tahun ini baru dilaksanakan kembali, katanya membuka perbincangan.
Eksis |
Indra juga mengutarakan bahwa para pemenang lomba akan menerima hadiah berupa piala, piagam dan uang pembinaan.
Lalu katanya lagi, "kegiatan Festival Seni dan Olahraga Muhammadiyah 1 Depok ini dilaksanakan dalam rangka milad Muhammadiyah yang ke 106 tahun sekaligus sebagai ajang promosi Mts. Muhammadiyah 1 Depok kepada SD yang ada di wilayah Beji dan sekitarnya," imbuh ketua Panitia pelaksana yang ramah ini.
Pria bersahaja ini juga mengatakan bahwa, Mts. Muhammadiyah 1 Depok ini adalah lembaga pendidikan yang berorientasi pada pembekalan anak didik agar menjadi insan yang berilmu dan berahlak, di Mts. Muhammadiyah 1 Depok ini, kami mengajar dan membimbing anak didik kami dengan nuansa kekeluargaan, kami adalah guru tetapi kami juga sahabat bagi anak didik, dengan harapan tertanam rasa hormat kepada orangtua, dan menghargai kepada kawan seusianya, dan tentunya, kelak mereka akan menjadi kader bangsa yang berilmu dan berahlak, pungkasnya.
(MasGatot)