Ilustrasi (dok. Istw) |
Pada penutupan perdagangan saham, IHSG melemah 46,18 poin atau 0,76 persen ke posisi 6.018,96. Indeks saham LQ45 susut 1,04 persen ke posisi 952,65. Sebagian besar indeks saham acuan tertekan.
Sebanyak 223 saham melemah sehingga menekan IHSG, 145 saham menguat dan 124 saham diam di tempat.
Gambar perdagangan kamis pekan ini (istw) |
Sebagian besar sektor saham tertekan kecuali sektor saham pertanian naik 0,20 persen.Sektor saham infrastruktur tergerus 1,55 persen, industri dasar 1,04 persen dan sektor konsumen 0,95 persen.
Saham-saham yang menguat antara lain saham MOLI naik 50 persen ke posisi 870 per saham, saham GLOB melonjak 34,75 persen ke posisi Rp 190 per saham, dan saham LAND menanjak 24,86 persen ke posisi Rp 1.155 per saham.
Sedangkan saham-saham yang tertekan antara lain saham GOLD turun 18,93 persen ke posisi Rp 454 per saham, saham SDRA merosot 16,67 persen ke posisi Rp 750 per saham, dan saham ASJT tergelincir 10,53 persen ke posisi Rp 340 per saham.
(MasGatot)