![]() |
Ilustrasi ular Weling dan Cobra |
Depok termasuk wilayah yang sering didapati ular berbisa, seperti Cobra dan ular Weling, untuk mengantisipasi adanya korban tergigit ular berbisa, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Depok, siapkan SABU (Serum Anti Bisa Ular).
Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinkes Kota Depok Umi Zakiati memastikan, bahwa SABU akan segera diberikan kepada warga yang tergigit ular berbisa. di 11 Puskesmas yang ada di Kota Depok, Serum Anti Bisa Ular tersebut dipastikan tersedia.
"Segera bawa ke puskesmas, RSUD, klinik, atau rumah sakit terdekat untuk mendapatkan penanganan secara intensif," tutur Umi dikutip situs resmi Pemerintah Kota Depok, Jumat (22/10/2021).
Umi berujar, ada tiga jenis serum anti bisa ular yang tersedia, yakni kobra jawa (Naja sputatrix), ular tanah (Calloselasma rhodostoma), dan ular weling (Bungarus candidus).
11 puskesmas yang dimaksud yakni Puskesmas Cilodong, Sukmajaya, Cimanggis, Tapos, Bojongsari, Cinere, Beji, Pancoran Mas, Ratu Jaya, Kedaung, dan Limo.
"Untuk efisiensi kami sediakan di puskesmas 24 jam. Jika ada kasus gigitan ular di malam hari jadi bisa langsung tertangani," terang Umi.
Dirinya mengungkapkan, fasilitas kesehatan lain yang membutuhkan serum anti bisa ular dapat menghubungi puskesmas terdekat atau RSUD.
(MasGatot)